Loading...

Link & Aplikasi

    

IAIN Kudus Jalin MoU dengan 36 PTKIN Se - Indonesia

Blog Single

 

Bersamaan dengan sidang kelulusan UM - PTKIN Tahun 2023 yang dilaksanakan pada Senin - Rabu (19-21/06/2023) IAIN Kudus jalin kerja sama dengan 36 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) se - Indonesia.

Bertempat di Merlynn Park Hotel Jakarta, Acara ini diikuti oleh Rektor IAIN Kudus, Wakil rektor I dan seluruh Rektor PTKIN se - Indonesia.

Rektor IAIN Kudus Prof. Dr. H. Abdurrohman Kasdi, Lc., M.Si. menyampaikan bahwa MoU ini dalam rangka untuk menyiapkan media bagi Fakultas, Pascasarjana dan Sivitas Akademika untuk pelaksanaan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), Magang, Studi Banding, Kolaborasi Penelitian, Pengabdian, dan Publikasi ilmiah serta kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi lainnya. 

Lebih lanjut, adanya MoU tersebut diharapkan dapat memberikan jalan bagi Fakultas, Pascasarjana, Lembaga, UPT dan Unit lain untuk menindaklanjutinya dengan MoA dan kegiatan inovatif lainnya.

Wakil Rektor I Prof. Dr. H. Ihsan, M.Ag. menambahkan bahwa MoU ini dalam rangka untuk menjadi instrumen dan fasilitasi bagi unit pelaksana pendidikan dan pembelajaran serta penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, terutama dalam rangka Implementasi Kurikulum Merdeka Belajar dalam menyiapkan alumni yang memiliki wawasan luas dan kompetensi yang berorientasi pada dunia kerja. 

Substansi yang sangat urgen bahwa MoU ini dimaksudkan untuk menguatkan kerjasama kelembagaan serta bersama-sama dengan PTKIN dalam mewujudkan output dan outcome alumni yang memiliki pengalaman dan multi kompetensi secara memadahi sebagaimana harapan masyarakat dan target dari kurikulum MBKM. 

Oleh karena itu, Lebih lanjut, MoU yang sudah kita jalin ini perlu ditindaklanjuti oleh Fakultas, Pascasarjana, Lembaga, UPT dan Unit2 lain untuk dengan MoA dan kegiatan inovatif lainnya.

Share this Post:

Galeri Photo