Loading...

Link & Aplikasi

    

Terima Penghargaan INDONESIA TOP OF AWARD 2023, Rektor: Spirit dalam Meningkatkan Reputasi dan Kualitas Pengelolaan IAIN Kudus

Blog Single

Mengawali tahun 2023, Rektor IAIN Kudus menerima penghargaan dalam acara INDONESIA TOP OF AWARD kategori Best Reputable Islamic Institute in Quality of Study Programs of The Year 2023 yang diselenggarakan oleh 5 Pilar Media Communication. Penghargaan ini diserahkan oleh Kadis Kominfo Jawa Timur, Sherlita Ratna Dewi Agustin, S.Si, M.IP, mewakili Menteri Kominfo RI bertempat di Hotel Mercure Grand Mirama Surabaya.

Dalam sambutannya, Sherlita Ratna Dewi Agustin mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi bagi mereka yang telah melakukan beragam inovasi yang cemerlang pada 2023 ini. Semangat ini sejalan dengan komitmen pemerintah dalam meningkatkan pelayanan pembangunan dan Pendidikan, salah satunya percepatan pelayanan informasi dengan memanfaatkan layanan digitalisasi. Hal ini karena penyelenggara kegiatan ini adalah komunitas media.

"Sejumlah capaian ini menjadi sinyal terbukanya peluang-peluang baik di depan kita. Oleh karena itu, kita perlu memanfaatkan seluruh potensi yang ada dengan sebaik-baiknya. Termasuk potensi Sumber Daya Manusia (SDM)," jelasnya.

Chairman 5 Pilar Media Communication, Yuli Nurliana, S.Ak, mengatakan, penerima penghargaan ini berasal dari berbagai kalangan seperti tokoh dan institusi pendidikan, pengusaha, eksekutif, profesional, dan publik figur. Mereka yang mendapatkan penghargaan adalah tokoh-tokoh yang telah memberikan berbagai macam inovasi di bidangnya masing-masing.

"Adanya ajang ini diharapkan masyarakat Indonesia akan mendapatkan inspirasi dari para tokoh yang dianugerahi tersebut," terangnya.

Menurutnya, bangsa Indonesia membutuhkan tokoh-tokoh yang mampu memberikan inspirasi bagi masyarakat agar semakin banyak sumber daya manusia berkualitas yang bisa menciptakan berbagai inovasi. Dalam pantauan kami, Pada beberapa bulan terakhir, Rektor IAIN Kudus menginspirasi dan melakukan capaian yang luar biasa, dalam rentang waktu 3 bulan ada penambahan 3 Prodi yang memperoleh Akreditasi Unggul (PGMI, PIAUD, dan MBS) dan perubahan Status Akreditasi Institusi dari C menjadi Baik Sekali (346), dan ini dicapai dalam waktu yang relatif singkat, katanya.

Rektor IAIN Kudus, Prof. Abdurrohman Kasdi, yang menghadiri dan menerima langsung penghargaan ini mengucapkan terima kasih dan bangga atas penghargaan ini. Penghargaan ini merupakan bukti bahwa secara kelembagaan, kualitas pengelolaan dan SDM IAIN Kudus mendapat pengakuan publik. Hal ini juga menjadi penyemangat bagi kami dalam meningkatkan kualitas pelayanan agar semakin baik.

"Dengan tagline, IAIN Kudus menyapa dunia, kami menapaki dan berusaha untuk lari kencang untuk meraih prestasi, dengan tetap membumi berpegang pada local wisdom Kudus, yaitu Gusjigang (bagus budi pekerti, pandai mengaji dan sukses berdagang). Penghargaan ini juga menjadi momentum peningkatan IAIN Kudus yang sekarang sedang bertransformnasi menjadi UIN Sunan Kudus", tegas alumni Al-Azhar ini.

 

Share this Post:

Galeri Photo