Loading...

Link & Aplikasi

    

Gelar Raker, Fakultas Tarbiyah Bahas Penyelarasan Renstra Tahun 2020-2024

Blog Single

Bertempat di Ruang Micro Teaching, Fakultas Tarbiyah IAIN Kudus menggelar rapat kerja yang membahas penyelarasan Renstra Tahun 2020-2024 dan Strategi Penganggaran Tahun 2022 pada Selasa (17/02/2021).

Raker ini dihadiri oleh Rektor, Dekan, Para Wakil Dekan , Para Kaprodi, Jabatan Fungsional Hasil Penyetaraan, Kabag dan Kasubag di lingkungan Fakultas Tarbiyah. 

Dalam raker ini menghadirkan Kepala UKPBJ dan JFT Perencana sebagai narasumber untuk menyampaikan pemahaman terhadap sistem perencanaan dan penganggaran meningkat. Serta pemahaman terhadap tata cara pengadaan barang dan jasa.

Dalam sambutannya Rektor IAIN Kudus Dr. H. Mudzakir, M.Ag. menyampaikan bahwa momentum ini sangatlah penting, dan berharap forum ini dapat menjadi wahana refleksi dan evaluasi terhadap kinerja Fakultas Tarbiyah.

"Hal yang perlu dilakukan yaitu mengidentifikasi masalah yang dihadapi, memetakan berbagai kekuatan dan kelemahan" katanya.

Mudzakir menambahkan dengan penyelarasan  Renstra Fakultas Tarbiyah Tahun 2020-2024 dengan renstra institut maka akan terukurnya arah pengembangan dan terarahnya langkah-langkah strategis dalam 5 tahun kedepan . (Yusi)

Share this Post: