Link & Aplikasi

    

Fakultas Syariah IAIN Kudus bekerjasama dengan Best-Q Institut

Blog Single

Rabu 29 Mei 2024 Kegiatan pelatihan penyusunan instrumen akreditasi program studi Fakultas Syariah IAIN Kudus bekerjasama dengan Best-Q Institut dan dilaksanakan di Hotel Aria Gajayana Malang. Acara Pelatihan dibuka oleh dekan Fakultas Syariah, Prof. Dr. Any Ismayawati, S.H., M.Hum.

Rombongan dari Fakultas Syariah IAIN Kudus terdiri dari rombongan peserta pelatihan berjumlah 10 (sepuluh) orang, dan non peserta sejumlah 2 (dua) orang yang bertugas menyiapkan data dukung selama pelatihan dan peliputan kegiatan. Acara pelatihan penyusunan instrumen akreditasi program studi  dilanjutkan dengan materi mengenai konstruksi LKPS dan dilanjutkan dengan materi tentang Teknik dan Praktik pengisian LKPS (Laporan Kinerja Program Studi). 

Pelatihan hari kedua pada hari Kamis 30 Mei 2024, dimulai pukul 08.00 WIB. Materi yang diberikan pada pelatihan hari kedua adalah tentang konstruksi LED program studi, teknik penulisan pendahuluan dan analisis lingkungan eksternal, strategi dan teknik penyusunan LED kriteria 1 – 9 (C1 – C9), analisis capaian, SWOT, strategi pengembangan, dan program berkelanjutan UPPS serta penyusunan executive summary dan profil UPPS. 

Hari terakhir kegiatan pelatihan penyusunan instrumen akreditasi program studi pada Jumat 31 Mei 2024 diisi dengan praktik pengisian LKPS serta penutupan kegiatan.

Kegiatan pelatihan penyusunan instrumen akreditasi program studi ini memberikan pemahaman dan keterampilan dasar tersebut meliputi:

- kemampuan pemahaman konsep Akreditasi Perguruan Tinggi;

- kemampuan pemahaman konsep Akreditasi Program Studi;

- kemampuan pemahaman konsep instrumen Akreditasi Program Studi;

- kemampuan teknik pengisian instrumen Akreditasi Program Studi secara efektif;

- keterampilan komunikasi yang diperlukan dalam proses assesmen;

- keterampilan penyusunan instrument Akreditasi Program Studi dan implementasi;

- keterampilan evaluasi elemen kritis dari instrumen Akreditasi Program Studi dan penerapan hasil instrumen Akreditasi Program Studi untuk persiapan Akreditasi.

 

Adapun trainer pada kegiatan pelatihan ini adalah Rosihan Aslihuddin, M.A.B dan Dr. Helmi Syaifuddin, M.Fil.I.

Share this Post: