Lantik 8 PPPK, Kabiro AUAK IAIN Kudus Kudus Minta ASN Kerja dengan Sepenuh Hati, Disiplin dan Penuh Integritas
Kepala Biro AUAK IAIN Kudus Drs. H. Adnan, M.Ag. melantik dan mengambil sumpah 8 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang terdiri dari 1 dosen, 1 pustakawan dan 6 arsiparis di Aula 3 Laboratorium Terpadu, pada Senin (22/04/2024).
Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh jajaran pimpinan di IAIN Kudus serta turut menjadi saksi dalam pelaksanaan pelantikan adalah Dekan Fakultas Tarbiyah dan Kabag. Umum dan Layanan Akademik.
Kabiro mengucapkan selamat kepada selurih PPPK yg dilantik, dalam arahannya Adnan berharap para ASN dapat bekerja sepenuh hatri, disiplin dan penuh integritas untuk meningkatkan bidang pelayanan sesuai dengan tugas masing-masing.
“ Perlu diketahui bahwa berkhidmat di IAIN Kudus merupakan pekerjaan kolektif yang memerlukan senergivitas dan konektifikas antar atasan dan bawahan dan antar sesama teman sejawat. Semua itu dilakukan untuk membesarkan lembaga ini menuju UIN Sunan Kudus” jelasnya.
Lebih lanjut Adnan mengingatkan kembali dan memotivasi para ASN untuk mewujudkan 5 nilai budaya kerja Kementerian Agama.
Dalam Pelantikan ini pun, didahului dengan menghadiri secara daring pelantikan serentak oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Agama Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdhani yang melantik 3.766 PPPK yang bertugas pada satuan kerja Kemenag yang tersebar di berbagai daerah Indonesia.
“Saya ingin seluruh ASN Kementerian Agama bertransformasi menjadi ASN yang Smart dan Moderat” pesan Sekjen Ali Ramdhani kepada seluruh peserta pelantikan.
Menurutnya, ada sejumlah ciri khas ASN yang Smart, yaitu: berintegritas, nasionalis, profesional, memiliki wawasan global, memiliki kemampuan penggunaan teknologi informasi dan kemampuan berbahasa yang baik, pelayanan prima, berjejaring, dan memiliki jiwa etrepreneurship.
"Berjalan seiring dengan sikap moderat, memiliki komitmen kebangsaan yang kuat, sikap toleran, anti terhadap kekerasan, dan akomodatif terhadap budaya," sebutnya.
Rektor IAIN Kudus, Prof. Dr. H. Abdurrohman Kasdi, Lc., M.Si. menyambut baik dan mengucapkan selamat kepada 8 PPPK yang sudah dilantik. Beliau juga berharap tambahan 8 PPPK bisa semakin menguatkan barisan dalam menyongsong kebesaran IAIN Kudus.
"Kami tunggu kiprah, peran dan kontribusi para PPPK yang baru saja dilantik ini. Pengelolaan lembaga sebesar IAIN Kudus ini tentu akan melibatkan banyak kalangan dan banyak unsur. Nah tambahan 8 PPPK ini penting, agar mereka menjadi bagian penting dalam pengembangan IAIN Kudus," ucapnya.