Perkuat Jaringan, Rektor IAIN Kudus Tandatangani MoU dengan 20 PTN dan LLDIKTI Jateng-DIY
Rektor IAIN Kudus semakin gencar memperkuat jaringan dan kerjasama untuk pengembangan kelembagaan dan eksistensi IAIN Kudus. Di antara upaya yang dilakukan untuk tujuan tersebut yaitu melalui penandatangan nota kesepahaman atau MoU dengan 20 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) se Jawa Tengah dan D.I. Yogyakarta, yang diselenggarakan di Java Heritage Hotel Purwokerto, Jumat-Sabtu, 28-29/07/2023 dengan Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED) Purwokerto sebagai tuan rumah.
Penandatanganan MoU di atas dilakukan di sela-sela Pertemuan atau Rapat Kerja para Pimpinan PTN dan LLDIKTI Wilayah Jawa Tengah dan D.I. Yogyakarta. MoU tersebut mencakup sejumlah bidang yaitu Bidang Akademik, Kemahasiswaan, Alumni, Bidang Perencanaan, Keuangan, dan SDM, Bidang Riset, Reputasi dan Publikasi, serta Bidang Kerjasama dan Internasionalisasi.
Koordinator Rapat Kerja yang sekaligus Rektor UNSOED, Prof. Dr. Ir. Akhmad Sodiq, M.Sc., Agr., menyampaikan bahwa BKS PTN dan LLDIKTI Jawa Tengah dan DI. Yogyakarta yang sejak pandemi Covid-19 menghentikan kegiatannya, pada kesempatan ini dan seterusnya perlu melanjutkan kembali dan memperkuat lagi fungsinya untuk kemajuan kelembagaan anggota BKS tersebut, melalui kesepakatan bersama antar anggota dan mengimplementasikan kegiatan secara konkrit dalam mendukung dan meningkatkan capaian IKU PTN.
Di sisi lain, Rektor IAIN Kudus, Prof. Abdurrohman Kasdi menyambut baik kegiatan BKS PTN dan LLDIKTI Jateng-DIY ini. Kegiatan ini sangat penting dalam rangka saling memacu dan berkolaborasi untuk kemajuan bersama. Apalagi IAIN Kudus yang sedang transformasi menuju UIN Sunan Kudus, tentu dengan semakin banyaknya mitra akan membantu akselerasi menuju kelembagaan yang lebih baik.
Hadir pada pertemuan para pimpinan dari BKS PTN & LLDIKTI Jawa Tengah dan DI Yogyakarta yaitu dari UNDIP, UNTIDAR, UNS, UGM, UNY, UNNES, UPN Veteran Yogyakarta, UNSOED, IAIN Kudus, UIN Walisongo, UIN Surakarta, UIN Sunan Kalijaga, UIN SAIZU Purwokerto, UIN Salatiga, UIN Pekalongan, ISI Surakarta, ISI Yogyakarta, Polines Semarang, Polimarin Semarang, PNC Cilacap, LLDIKTI V Yogyakarta, dan LLDIKTI VI Jawa Tengah yang diterima langsung oleh Rektor Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED) Purwokerto, Prof. Akhmad Sodiq yang didampingi oleh Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerjasama Dr. Waluyo Handoko, S.IP., M.Sc.