Jalan Sehat Hingga Pembagian Doorprize Meriahkan HAB Kemenag ke-77
IAIN Kudus kembali menyelenggarakan kegiatan dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti Kementerian Agama RI ke-77. Rangkaian perayaan HAB ke-77 kali ini dikemas dalam kegiatan jalan sehat yang dilaksanakan pada Jumat (6/01/2023).
Jalan sehat ini ikuti oleh seluruh dosen, tenaga kependidikan, pengurus dharma wanita persatuan, satuan pengaman dan kebersihan serta perwakilan mahasiswa IAIN Kudus. Bertempat di halaman Gedung Pascasarjana, Rektor IAIN Kudus melepas secara simbolik rombongan peserta jalan sehat.
Sebelum melepas peserta jalan sehat, Rektor IAIN Kudus Prof. Dr. H. Abdurrohman kasdi, Lc. M.Si. menyampaikan apresiasi atas persiapan panitia dalam mewujudkan pelaksanaan jalan sehat ini serta mampu menyediakan berbagai hadiah dari para sponsor untuk memeriahkan acara, serta kepada para peserta yang turut hadir menyemarakan HAB Kemenag ke-77.
Dalam rutenya para peserta harus menempuh jarak sekitar 5 km menuju garis finish. Acara semakin meriah ketika dilaksanakan pengundian doorprize berbagai hadiah menarik hingga hadiah utama berupa beberapa handphone, televisi, kompor gas, kipas angin, kulkas dan hadiah lainnya.
Pada kegiatan ini dilaksanakan pula penyampaian dan penandatanganan deklarasi IAIN Kudus sebagai kampus responsif gender dan zero tolerance kekerasan seksual yang dipimpin oleh Rektor IAIN Kudus dan diikuti oleh seluruh peserta. Selain itu dilaksanakan pula penggalangan donasi bagi korban bencana banjir yang menimpa sebagian wilayah di Kab. Kudus.