Loading...

Link & Aplikasi

    

Menuju Akreditasi Unggul, PGMI IAIN Kudus Jalin Kolaborasi International

Blog Single

Dalam rangka menunjang tuntutan menuju akreditasi unggul, Program Studi (Prodi) Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) IAIN Kudus menjalin kolaborasi internasional dengan Fatoni University dan lembaga pendidikan dasar di Thailand.

Kaprodi PGMI Retno Susilowati, M.Pd.menyampaikan bahwa rangkaikan kegiatan kolaborasi international ini diikuti oleh enam dosen PGMI IAIN Kudus. Kegiatan yang dilaksanakan selama 4 hari (16-19 Juli 2022), melaksanakan lima  agenda besar yang diselenggarakan bersama 3 lembaga yaitu Fatoni University, Santi Witya Serong School dan Muslimwittaya Foundation School.

“Agenda pertama kami, mengikuti International Conference 2022 sebagai Presenter dengan Tema “Multidisciplinary Research Studies and Social Innovation: Sustainable Development Toward the Next Normal”. Dilanjutkan agenda kedua visiting lecturer dengan narasumber Dr. Agus Retnanto, M.Pd di  Fatoni University. “Kami melakukan kuliah umum yang dihadiri oleh mahasiswa S1 dan S2, serta dosen  Fatoni University. Tema yang diangkat adalah  Multiple Intelligences Approach to Understanding Political Policy of Islamic Education in Indonesia” jelasnya.

Lebih lanjut Retno menuturkan, acara dilanjutkan dengan agenda ketiga yaitu Focus Group Discussion yang membahas tentang  MoA antara Fakultas Tarbiyah IAIN Kudus dengan Fakultas Tarbiyah dan Fakultas Ilmu Budaya dan Sosial Fatoni University. 

Dalam FGD tersebut dilaksanakan pula penandatanganan MoU bersama Rektor Fatoni University Profesor Dr.Ismail Lutfi Japakiya  Serta penandatanganan MoA bersama  Asst. Prof. Dr. Mahamasuknee Manjunuh Dekan Fakultas Tarbiyah serta Asst. Prof. Jehsuhana Wangpittaya Wakil Dekan Bagian Akademik  dan Penjaminan Mutu Fakultas Sastra dan Ilmu Sosial.

Retno menerangkan bahwa MoU dan MoA antara IAIN Kudus dan  Fatoni University lebih memfokuskan kepada Tri Dharma perguruan tinggi terkait dengan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Yang meliputi bidang pengembangan kurikulum pendidikan bidang pengembangan riset dan publikasi karya ilmiah dosen bidang penguatan kelembagaan dan akademik bidang pengembangan akademik dan pengabdian dalam bentuk magang PPL dan KKN.

Sementara Itu mewakili Rektor, Dosen Konsentrasi Bahasa Indonesia, Jurusan Bahasa Melayu, Fakultas Ilmu Budaya dan Sosial, Fatoni University, Thailand Islahuddin, S.S., M.A. menyampaikan bahwa pihak Fatoni University  sangat menyambut baik kehadiran delegasi dari IAIN Kudus. Dan membuka lebar pintu kerjasama dengan IAIN Kudus.

“Kami harapannya setelah adanya MOU dan MoA ini dapat lanjuti, dan untuk ke depan akan lebih baik lagi sehingga hubungan dengan yang kudus menjadi lebih erat dan bisa mendukung kegiatan akademik antara dua Universitas” ungkapnya.

Kegiatan kolaborasi internasional lainnya yang dilaksanakan rombongan Dosen PGMI IAIN Kudus yaitu dilaksanakannya penandatanganan SPK (surat perjanjian Kerjasama) dengan  Maruding Luebaesa Kepala Sekolah Santi Witya Serong School dan  MR. Samad Sangabamlcho.K Kepala Sekolah Muslimwittaya serta Dr. Tawaee Nouporm Kepala Kepala Yayasan Muslimwittaya Foundation School. (Yusi)

Share this Post: