Link & Aplikasi

    

PERKUAT SINERGI, FEBI IAIN KUDUS SHARING KNOWLADGE DENGAN MINDANAO STATE UNIVERSITY

Blog Single

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Kudus pada tanggal 07 Juli 2022 mengadakan pertemuan dengan CEBA The Collage of Economics, Business and Accountancy (CEBA) Mindanao State University (MSU) – Illigan Institute of Technologi (IIT) Philiphines melalui Zoom Meeting. Kegiatan ini merupakan pertemuan awal untuk menjalin kerjasama antara pihak Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Kudus dengan CEBA MSU-IIT.

Pertemuan tersebut dihadiri oleh pimpinan dari FEBI IAIN Kudus dan CEBA MSU-IIT. Pihak Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Kudus dihadiri oleh Dr. Supriyadi, M.H. sebagai pimpinan dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Selain itu ada beberapa Dosen dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam yang turut hadir dalam kegiatan tersebut. Sedangkan dari pihak CEBA MSU-IIT yang hadir adalah Dr. Maria Rizalia Tevez sebagai Dean the Collage of Economics, Business and Accountancy. Pihak CEBA MSU-IIT juga dihadiri oleh Prof. Michael Lloyd Bation (Asistant Dean), Prof. Berlyn Teano (Chairman, Dept. Of Accountancy), Prof. Felipe Luna Jr. (Chairman, Dept. Of Hospitality and Tourism Management), dan Prof. Safa Manala-o (Chairman, Dept. Of Marketing) dan beberapa lecture di CEBA MSU-IIT.

Pertemuan tersebut dilaksanakan sebagai sarana yang baik untuk bisa bekerja sama dalam beberapa hal seperti Penelitian Kolaborasi, Joint Lecture, dan Konferensi. Pertemuan tersebut Bapak Dekan sangat mengapresiasi dan kedepannya bisa di maksimalkan untuk kegiatan akademik dan tentunya kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi bagi Dosen dan Mahasiswa. Hal tersebut tentu juga akan bisa membuat akreditasi dari FEBI menjadi lebih baik lagi. Sedangkan dari pihak CEBA MSU-IIT Dr. Maria sangat menerima dengan baik pertemuan ini dan nanti kerja sama ini bisa dilaksanakan. Hasil dari pertemuan tersebut adalah adanya pemahaman yang sama antara kedua belah pihak yaitu Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam dengan the Collage of Economics, Business and Accountancy.

Share this Post: