Loading...

Link & Aplikasi

    

Dapat Izin Menteri, Pascasarjana IAIN Kudus Resmi Tambah 3 Prodi Baru

Blog Single

Pascasarjana IAIN Kudus secara resmi menambah 3 program studi magister diantaranya Pendidikan Agama Islam, Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, dan Studi Islam.

Pembukaan prodi baru ini berdasarkan Surat Keputusan Menteri Agama tentang izin penyelenggaran pada 3 prodi baru yang diserahkan oleh Kepala Sub Direktorat Pengembangan Akademik pada Direktorat Pendidikan Tinggi Islam H. M. Adib Abdushomad, M.Pd., Ph.D pada Rabu (18/05/2022) di Aula Lt. 3 Gedung Rektorat.

SK Izin Penyelenggaraan diterima oleh Rektor IAIN Kudus yang diwakili oleh Wakil Rektor I Prof. Dr. H. Supa’at, M.Pd. didampingi oleh Wakil Rektor III Prof. Dr. H. Ihsan, M.Ag., dan Direktur Pascasarjana Prof. Dr. H. Abdurrohman Kasdi, Lc., M.Si. 

Dalam sambutannya, Adib menyampaikan bahwa adanya prodi baru ini  menjadi modal yang sangat luar biasa, terutama untuk orientasi pengembangan pascasarjana IAIN Kudus, sekaligus sebagai investasi untuk transformasi kelembagaan IAIN menjadi UIN. 

Adanya prodi baru ini, Adib berharap distingsi kurikulum harus dijaga. “Kurikulum ini harus betul-betul mengakselerasi apa yang jadi kebutuhan kita, terkait prodi ini dijaga distingsinya. Kita PTKIN, harus menunjukkan kita expert dalam bidang ini. Tunjukan kita memiliki kompetensi dan distingsi harusnya bisa melahirkan generasi-generasi yang bisa powerfull, membawa kemaslahatan pada pembuatan DNA kita yaitu islam wasatiyah, islam rahmatan lil ‘alamin” harapnya.

Sementara itu Supa’at mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan Kementerian Agama untuk menyelenggarakan 3 prodi baru.

“Tugas kita meningkatkan kualitas kepada masyarakat. Khususnya masyarakat Islam, dimana kita mendapatkan mandat yang lebih besar dan luas ini. Bagaimana memenuhi ekspektasi masyarakat dan kepercayaan Menteri Agama dengan membangun prodi baru” katanya.

Supa’at menambahkan bahwa 3 Prodi baru ini sekaligus menjadi titik awal untuk pengembangan kampus IAIN Kudus. Untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan keterjangkauan masyarakat, dalam waktu dekat telah dipersiapkan proposal pembukaan program studi doktor. (Yusi)“

Share this Post: