Loading...

Link & Aplikasi

    

Jalani AL, Prodi Hukum Ekonomi Syariah Dapat Catatan Baik dari Asesor

Blog Single

Fakultas Syariah IAIN Kudus menjalankan asesmen lapangan untuk Program Studi Hukum Ekonomi Syariah. Dikarenakan masih dalam kondisi pandemi, asesmen lapangan yang dilaksanakan selama dua hari pada Rabu-Kamis (7-8/9/2021) ini diselenggarakan secara online.

Asesor dari BAN PT yang bertugas dalam mengkonfirmasi data yang telah di-submit oleh tim akreditasi prodi Hukum Ekonomi Syariah adalah Dr. Ruslan A. Ghofur, M.Si. dari UIN Raden Intan Lampung dan Dr. Isnaini Harahap, M. Ag. dari UIN Sumatera Utara Medan.

Dekan Fakultas Syariah Dr. Any Ismayawati, SH., M.Hum. menyampaikan bahwa proses asesmen lapangan telah berjalan dengan lancar, dan yang membahagiakan prodi Hukum Ekonomi Syariah mendapatkan catatan baik dari para asesor.

“ Asesor menyampaikan bahwa ada hal-hal  praktik yang luar biasa dari prodi Hukum Ekonomi Syariah yang perlu dipertahankan dan ditingkatkan untuk kebesaran atau keberlanjutan prodi Hukum Ekonomi Syariah” katanya.

Hal-hal yang menjadi catatan asesor antara lain sumber daya manusia yang luar biasa di prodi Hukum Ekonomi Syariah, karena memiliki 9 dosen yang sudah berpangkat lektor kepala, 7 orang yang bergelar doktor, adanya publikasi ilmiah dari 5 dosen yang sudah ada di jurnal internasional bereputasi dan jurnal mahasiswa berkolaborasi dengan dosen, serta terdapat beberapa penelitian dan pengabdian kepada masyarakat (PKM) yang dibiayai lembaga dari luar IAIN Kudus.

“ Selain itu asesor juga menyampaikan IT yang dimiliki sudah sangat maju, memiliki HAKI yang cukup banyak dan suasana kerja yang kekeluargaan merupakan modal sosial yang penting karena menjadi sumber kekuatan sebuah organisasi. Juga inovasi yang sudah dilakukan yaitu dengan dibentuknya beberapa pusat studi serta menjalin kerja sama internasional dengan beberapa lembaga luar negeri” tuturnya.

Sementara itu Kaprodi Hukum Ekonomi Syariah Lina Kushidayati, S.H.I., M.A. mengucapkan terima kasih atas segala dukungan dan kerjasama dari seluruh pihak yang membantu pelaksanaan asesmen lapangan sehingga dapat berjalan dengan lancar. 

“ Harapan kami kerja keras kami, doa kami dan seluruh pihak mendapatkan imbalan dari Allah, mendapatkan nilai yang bagus untuk prodi Hukum Ekonomi Syariah” pungkasnya.(Yusi)

Share this Post: